Menyusuri Jejak Kolonialisme At Angkringan Omah Londo - Rekomendasi Solo
Share
CONTRIBUTOR
PANGKI PANGLUAR
Menyusuri Jejak Kolonialisme
At Angkringan Omah Londo - Rekomendasi Solo
“ Sebuah Tempat dengan Atmosphere Tempo Doeloe ! ”
*****
Penulis
Solo bisa dibilang jadi Tempat, yang sering Kami kunjungi saat menikmati Akhir Pekan (Weekend), maupun Hari Libur !
Jarak Kedekatan
Lokasi dari Kediaman (Domisili) Kami di Kota Madiun,
Yang menjadi Alasan
bagi Kami sering menghabiskan waktu
di Kota Budaya ini.
Bayangkan !
Dari Perjalanan 1,5 Jam menggunakan Tol Bagi (Madiun) menuju Solo,
Kami bisa melakukan Perjalanan ini bolak - balik, hanya dalam Sehari.
- At Best Western Premier, Solo Baru -
Meski,
Pada umumnya,
Kami terbiasa menghabiskan Akhir Pekan (WeekEnd) dengan bermalam di Beberapa Hotel Terbaik di Kota Ini !
At Jalan Malioboro - Yogyakarta
Tak seperti Yogya,
Destinasi Wisata di Kota Ini memang masih terbilang sedikit !
Destinasi Hutan Pinus Geni Langit - Magetan !
Dan kalaupun Ada,
Lokasinya agak jauh dari Kota Solo !
Di Sekitaran Tawangmangu
(Karanganyar), maupun Sarangan (Magetan).
- At Museum Batik Danar Hadi, Solo -
Sedangkan di Kota Solo,
Kebanyakan hanya merupakan Peninggalan Warisan Budaya, dan Kerajaan, yang diwariskan secara turun temurun, seperti :
Kompleks Keraton
Surakarta Hadiningrat, Wilayah Kampung Batik Laweyan,
dan Kauman, Taman Balekemambang, dan Sriwedari,
Pasar Gedhe,
Hingga Beberapa Museum, seperti : Batik Danar Hadi, dan Radya Pustaka.
Itulah mengapa selain Kota Yogya,
Solo juga identik sebagai Salah Satu “Kota Budaya” di Indonesia !
Dan dari Tempat
Ini,
Jawa seakan menemukan Jiwa (Ruh) nya !
Incip Selat Solo !
- At Adem Ayem Resto -
Meski demikian,
Mengenai Keberagaman
Kuliner,
Kota Solo memang pastinya lebih kaya dari Yogyakarta !
Ya !
Sepengetahuan Kami,
Kuliner Otentik di Kota Solo memang lebih variatif !
Meski diakui sekali lagi,
Dibandingkan dengan Kota
Yogyakarta,
Kota ini, memang kalah dari Tingkat Kunjungan Wisatawan Domestik,
maupun Asing, yang melancong ke Solo !
Bukan berarti,
Tidak Ada, yang menarik di Kota Solo !
Terutama mengenai Kuliner
nya, yang memang dikenal lebih ber Aneka Ragam.
Sebut saja :
Tengkleng, Nasi Liwet, Surabi,
Sosis, Spikoe Orion, Timlo, Bistik, Selat Solo, Bakso,
hingga Gudeg Solo, yang jelas beda
dari Gudeg Yogya !
Bahkan,
Warung Angkringan, yang banyak tersebar di Wilayah Kota Yogyakarta, maupun Solo, seakan juga menjadi Ciri Khas bagi Kuliner Otentik Terbaik Solo !
Beberapa Warung
Angkringan cukup
dikemas dalam Suatu Tempat, yang Nyaman (Cozy),
Dan tak sedikit,
Berada di Beberapa
Bangunan Tua Peninggalan Kolonialisme, yang banyak terdapat di Kota Ini !
Berikut Kami
Hadirkan
Menyusuri Jejak Kolonialisme
At Angkringan Omah Londo - Rekomendasi Solo
At Angkringan Omah
Londo
- At Angkringan Omah Londo -
Lokasinya tidak jauh dengan Hotel
Tempat Kami menginap, ketika itu !
Hotel Swiss Bell In, Slamet Riyadi Solo
Lokasinya Bersebelahan dengan Angkringan Omah Londo !
Terletak di Jalan
Agus Salim, yang berada di belakang Jalan
Slamet Riyadi, Sebuah Jalan Utama
di Kota Solo,
Dan juga berdekatan dengan Stasiun Puwosari - Solo,
Membuat Tempat Makan
ini,
Sepertinya selalu ramai dipadati oleh Para Penikmat Kuliner, yang berkunjung
ke Kota Ini !
Terlebih, saat menjelang Malam Hari di Akhir Pekan
(Weekend),
Banyak Masyarakat atau Kaum Urban Solo, yang sekedar Nongkrong Asyik di Tempat Ini !
- At Angkringan Omah Londo -
Suasana (Atmosphere) sebagai Tempat
Nongkrong, yang Asyik sekaligus Nyeni, dan Romantis memang dipunyai oleh Angkringan
Omah Londo.
Maklum !
Angkringan Omah
Londo menempati Bangunan Tua Peninggalan Kolonialisme.
Ya !
Mungkin karena Faktor
Kedekatakan Para Raja Solo dengan Penguasa
Belanda, ketika itu, yang menyebabkan Banyak
Bangunan Tua Sisa Peninggalan Kolonialisme Belanda di Kota Ini !
Dan sepertinya memanfaatkan Bangunan Tua, yang Banyak tersebar
di Penjuru Kota Solo, dimanfaatkan secara benar oleh Tempat Makan Ini !
Dahulu Bangunan Ini bekas Rumah Dinas Petinggi Pabrik Es Batu di Zaman Belanda !
- At Angkringan Omah Londo -
Konon kabarnya,
Menurut Apa,
yang Kami kutip dari Salah Satu Portal Media Informasi di Solo :
“Tempat Makan ini, menempati bekas Rumah Dinas untuk Petinggi Pabrik Es Batu di Zaman
Belanda !”
Beberapa Peninggalannya, seperti :
Mesin Pembuatan, dan Timbangan Es Batu, masih tetap dipertahankan.
Walaupun, ketika itu,
Kami tidak sempat untuk mengabadikannya !
Link :
https://www.kabaresolo.com/2018/01/angkringan-omah-londo-solo-sensasi.html
Nuansa Kuno (Vintage) hampir menempati di Setiap Sudut Ruangannya !
- At Angkringan Omah Londo -
Begitupula dengan Nuansa
Kuno (Vintage) pada Aneka Perabotan maupun Furniture nya makin menimbulkan Kesan Old School !
Seakan Kami berada
dalam Nuansa Kolonialisme di Era Penjajahan Belanda !
Iringan Musik Electone, makin menimbulkan Suasana Romantis !
Sesekali Kamu bisa menyumbangkan Suaramu !
- At Angkringan Omah Londo -
Menyusuri Bangunan
Tua Kolonialisme pada Angkringan
Omah Londo memang cukup menghadirkan Suasana
Romantisme tersendiri !
Terlebih Iringan
Musik dari Pemain Electone beserta
Penyanyinya, makin membuat Kamu tidak ingin beranjak pergi dari Tempat Ini !
Sesekali,
Kamu bisa ikut ambil bagian dalam
menyalurkan Hobby Bermusik, dan Nyanyi Kamu !
- At Angkringan Omah Londo -
Itulah mengapa,
Ketika Beberapa
Resto di Sekitar Jalan Slamet Riyadi
lebih memilih Konsep Tema Industrial
maupun Minimalis Retro, yang sedang Happening
bagi Tempat Nongkrong Asyik nya,
Namun,
Sekali lagi,
Angkringan Omah
Londo, tetap
memilih Tema Vintage, yang benar - benar Kuno Tempo Doeloe (Old
School) pada Bangunan, maupun Isi Dalam Perabotannya !
- At Angkringan Omah Londo -
Untuk Menu Makanan,
jangan ditanya ?
Meski menjual Menu
Warung Angkringan Khas Yogya maupun Solo,
Namun Menu Makannya
seakan naik Kelas !
Ya !
Harga boleh Kaki
Lima,
Akan tetapi Rasa,
maupun Suasana (Atmosphere) nya harus ***** !
- At Angkringan Omah Londo -
Kamu akan menemukan Menu Nasi (Sego) Kucing dalam Ukuran (Porsi), yang lebih kecil, seperti :
Nasi (Sego) Babat, Teri, Rica Ayam, Babat Gongso, Ikan
Peda, Ayam Geprek, hingga Nasi Goreng Sosis !
- At Angkringan Omah Londo -
Begitupula dengan Beberapa
Lauknya, seperti :
Tempe Goreng, dan Mendoan, Tahu, hingga Serunduan Sate Babat, Usus Ayam, maupun Pindang Telor Puyuh, menjadi Pelengkap
Makan Kami, ketika itu !
- At Angkringan Omah Londo -
Penyajian, dan Penataan Hidangan Makanan (Platting),
Mulai dari Piring,
hingga Gelas, yang serba Vintage, lagi lagi, juga bisa dibilang
Tempo Doeloe !
- At Angkringan Omah Londo -
Finally,
Sebuah Ice Cream
Coklat, dan Vanila dengan Stick Wafer menutup Suasana
Makan Nikmat Kami di Angkringan Omah Londo !
Create your own user feedback survey
Alamat :
Jl. Agus Salim No. 2A, Sondakan, Laweyan, Kota Surakarta,
Jawa Tengah 57147